Setelah menunggu sekitar 4 bulan [demi tiket murah], akhirnya aku menginjak pulau kalimantan juga. BALIKPAPAN aka BPN adalah tujuan utamaku, Datang dengan tujuan untuk merasakan atmosfer bermain basket di sana serta melepas rindu pada teman2.
Sabtu 130107
Setelah mendarat dengan pesawat AIR ASIA QZ 7312, aku dan Sofian mencari teman2 kami yg menjemput [Hendra dan eman]. Setelah melepas rindu, kami menuju rumah Hendra untuk bersilaturahmi dengan istri dan anak2nya. Setibanya disana, kami disuguhi dengan hidangan khas India yaitu roti cane dan semur daging beserta acarnya, hmmm, yummy bgt dechhh…
Setelah bercengkrama cukup lama [dgn jujun pula yg notabene rumahnya sebelahan dengan Hendra] Kami menuju ke kantor TOTAL dan melihat2 kantor teman2ku dan sempat berbincang dengan pak theo, salah satu head service disana. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan dengan sepeda motor ke daerah pasar impres kebun sayur untuk membeli souvenir. Aku mencari daster untuk mamaku, kaos untuk teman kantorku dan souvenir kecil2 untuk the fishers.
Setelah capek melihat2, kami pun pergi ke warung makan yg menjual pepes ikan patin, tapi keberuntungan memang tidak lagi dipihak kami, pepesnya habis [hiks..], akhinya kami makan ikan kakap, sate cumi, ikan terkulu terhidang bersama sambel dan sup sayur. Hmm, nikmat… Tidak diragukan kalau balikpapan mmg kaya akan hasil laut dan tidak terlalu mahal, maka para penduduknya pun sangat terbiasa untuk makan ikan.
Setelah mengisi perut, kami kembali ke rumah Hendra dan menuju ke hotel untuk melanjutkan perjalanan menuju lapangan basket. Sesampainya di lapangan, aku mengenalkan diri kepada teman2 baru disana. Umumnya semua cowok [hanya diriku perempuan satu2nya - as usual]. Karena ada pertandingan antar intern TOTAL, kami pun menunggu sampai mereka bermain. Lapangan disana tidak spt di Kuningan, mereka tidak ada batasan jam, kalau malam pun ada lampu yg cukup terang untuk menerangi seluruh lapangan.
GAME IS ON! Aku berhasil ‘merawanin’ ring basket disana dengan mencetak 3 kali 3point dan 2 kali 2point [really, not bad for new comer] I really had a good time! Basket memang duniaku.
Setelah letih mengejar bola, kami pulang untuk mandi dan beristirahat. Setelah itu kami meluncur untuk melihat gunung dubbs dan melawai. Gunung dubbs adalah tempat dimana kita bisa melihat kota balikpapan saat malam hari. Sedang Melawai adalah tempat anak2 muda untuk nongkrong. Letaknya yg ditepi pantai, sehingga memang menjadi tempat tongkrongan ter-PW disana.
Dinner Time! Karena sedikit bingung dalam memilih tempat, akhirnya kami makan nasi pecel ayam di belakang kantor pos. Rasanya mirip2 pecel ayam di Jakarta [secara itu resep nasional ya?]
Setelah KENYANG, kami pulang dan tidur. Huihhh…
MINGGU 140107
Pagi2 sekitar jam 8, kami sudah dijemput oleh Hendra, istri dan anak2nya serta eman. Tujuan pertama adalah sarapan. Kami memilih nasi kuning di dekat hotel. Bayangkan, hanya ada 1 warung nasi kuning di daerah itu [mungkin saatnya berfikir untuk jualan sana ya?]
Pantai Lamaru itu tujuan pertama, pantainya sich biasa aja, tapi kalo ngga nginjek kayanya belom sah aja ya? Hehe…
SENIPAH, tempat produksi minyak TOTAL pun kami kunjungi. Kami hanya bisa melihat dari luar karena teman2ku tidak membawa ID mereka.
TERITIT, tempat penangkaran buaya [yg umumnya buaya muara] menjadi tempat persinggahan berikutnya. Merinding dech kalo kesana, buayanya buanyaaaakkk bgt dan so pasti BUAS! Disanapun ada Gajah, ular dan kura2. menyenangkan sekali kembali kealam, jadi mengingatkan masa kecil dulu.
KEPITING KENARI adalah makanan siang sasaran kami. Setelah bergulat dengan panas dan foto2 didaerah ‘middle of somewhere’, kami mengisi perut kami dengan nasi panas, kepiting asem manis, kepiting lada hitam dan cumi goreng bersama teh hangat. Rasanya? Hilang semua rasa bau anyep yg selalu melanda disaat dibawakan kepiting oleh teman2ku. Kepiting ini kumakan fresh from the penggorengan! UENAKKKKK BGT dechhh…
Kami lalu melanjutkan perjalanan menuju hotel dan bersiap2 untuk bermain basket lagi. Sebelumnya kami membeli oleh2 makanan khas untuk kolega dan teman2 kami di jkt.
Finalpun dimulai, pertarungan antara PECIKO dan TATUN menjadi partai penentuan untuk merebutkan juara pertama. Sebelumnya mereka sudah bertemu dan TATUN mengukuhkan menjadi sang pemenang. Setelah bergulat dengan waktu, keringat, otot, emosi dan juga bergulat dengan wasit, akhirnya tim PECIKO membalas kekalahan mereka dengan skor yg terpaut cukup jauh. Aku berpihak pada 2 tim, karena Hendra dan Eman bermain di kubu yg berbeda. Hendra masuk dalam tim PECIKO dan Eman masuk dalam tim TATUN. Jadi aku bersorak MAN - DRA [haha]
Setelah membagikan hadiah, kami bermain. Target hari ini adalah memperbaiki under ring ku. Alhasil dari 4 percobaan, hanya 1 kali tidak masuk. HIP HIP HURAYYY… Kebetulan Hendra merekamnya hanya untuk kalian, penggemar2ku… huehehe [thanks dra..] Enjoy…
Keringatku yg tak henti2 mengucur setelah bermain, aku memutuskan untuk berfoto dengan teman2 BPN sambil mengucapkan salam perpisahan karena besok kami akan pulang. Setelah bersalaman, kami pun makan malam pecel ayam dan langsung pulang dan tidurrr…
SENIN 150107
Pulangggg… Hiks, sedih sich, abis mo gimana lagi? Kerjaan menunggu, Orang Rumah menunggu, Pacar apalagi, huehehehe… Setelah Packing, kami mengambil pesanan kepiting didekat bandara [anyep lagi dech makannya, hiks..]
Perpisahan memang hal terberat buatku. Tapi aku coba tabah, karena Eman bulan maret akan datang ke jkt dan sebentar lagi PETROCUP, jadi aku bisa bertemu dengan Hendra dan kawan2.
Kami pergi meninggalkan BPN setelah kucium kedua pipi Hendra dan Eman.
I'LL SEE YOU AROUND GUYS… --------------------------------------------------
As we walk our path of life, We meet people everyday. Most are simply met by chance. But, some are sent our way. You're become special friends
Whose bond we can't explain whose understand you
And share our joy and pain. Your love contains no boundaries.
So, even we are apart. Their presence enhances u
With a warmth felt in the heart. This love becomes a passageway, When even the miles disappear
And so, my friends, God sends our way, Remain forever near.
AMIN.
Labels: vacation |